Sekapur Sirih

Bismillahirahmanirrahim,
Assalamualaikum wr wb,

Dengan Bismillah membuka kata
Menyampaikan niat kami yang ada
Jika mendapat ridho Yang Kuasa
Hendak belajar berkata - kata

Saya jemput tuan dan puan
Beserta segala sanak saudara
Kiranya sudi keblog yg ada
Memberi restu beserta doa

Cari olehmu akan sahabat
Yang boleh dijadikan obat

Cari olehmu akan guru
Yang boleh taukan tiap seteru

Cari olehmu akan kawan
Pilih segala orang yang setiawan

(Gurindam Dua Belas pasal keenam)

Salam sejahtera buat semua tuan dan puan, selamat datang di blog pribadi kami,mohon kritik dan saran karna masih dalam pembelajaran, mari berbagi pengalaman diberbagai hal, kecil telapak tangan nyiru kami tadahkan....

Wassalam

BUAT YANG NYALEG (1)


Luar bisa berdasarkan pemantauan kami dari RSUD NAtuna dan Polres Natuna untuk bakal calon legislatif tahun ini berjumlah 363 orang, semua calon pemimpin kita. nah untuk kita yang akan milih ada sekikit petatah petitih melayu ; Untuk menjadi seorang pemimpin sejati dan terpuji tidaklah mudah, Budaya kita Melayu telah memberikan acuan dasar mengenai kepribadian yang wajib dimiliki oleh setiap pemimpin,agar dia benar - benar menjadi pemimpin sejati dan terpuji, sebagaimana tercermin dalam ungkapan adat ;


yang disebut pemimpin banyak ragamnya
ada yang kecil ada yang besar
ada yang rendah ada tingginya
ada pula letak tempatnya
ada pula susun aturnya
ada pula alur patutnya

Bagaikan kayu besar ditengah padang
Rimbun daunnya tempat berteduh
Kuat dahannya tempat tergantung
Kokoh batangnya tempat bersandar
Besar akarnya tempat bersila

Yang jauh mula nampak
Yang dekat mula bersua
Yang tingginya menahan angin

Yang rendahnya menahan lapah
Cerdiknya penyambung lidah
Beraninya pelapis dada
Alinya tempat berfatwa
Bijaknya tempat beramanah
Sabarnya tempat mengadu
Adilnya tempat bertimbang
Lurusnya tempat berwakil
Benarnya tempat berpijak
Budinya tempat berhutang
Bijaknya tempat berguru

Teladan tempat meniru
Rumahnya tempat beradat
Tempat berunding mermufakat
Tempat berhenti jauh dan dekat
Tempat berhimpun kaum kaum kerabat
Tempat singah taulan sahabat..............bersambung

14 September 2008 Kategori: oleh: Granat Natuna :  

0 komentar:






Tragedi Laut Serasan